Mutiara Ramadhan 1439 H - Hari Valentine


Hari Valentine
Sudah jadi pengetahuan umum, kalo Valentine itu jatuh pada tanggal 14 April. Dan itu pasti selalu berkaitan dengan cinta, kasih sayang, cokelat, dan maaf, pesta seks.
Eh tapiii, kalian tau gak? Kalo sebenarnya Valentine itu bukan perayaan umat Islam? Kalian tau gak asal-usul budayanya?
Pada zaman dahulu.... (Secara singkat)
Di kerajaan Romawi, seorang kaisar melarang prajuritnya untuk menikah. Dia khawatir, apabila pasukannya menikah maka mental pasukannya akan melemah. Namun, seorang uskup bernama Valentine secara diam-diam menikahkan seorang prajurit (anggota pasukan kaisar) dengan seorang perempuan. Tak butuh waktu lama berita ini sampe ke telinga kaisar. Akhirnya, uskup tadi dibunuh beserta pasangan suami-istri tadi dengan cara disalib.
Padahal zaman dahulu begitu. Sekarang? Beda cerita bro!
Valentine disalahartikan sebagai hari kasih sayang. Padahal, Rasulullah bersabda, “Barangsiapa menyerupai suatu kaum, maka ia termasuk golongan mereka.” (HR Bukhari).
Islam sendiri sudah mengatur jalan tengah, yaitu menikah. Islam sendiri gak mengenal yang namanya PACARAN! Udah jelas lo, kalo pacaran itu mendekati zina. Dan kalian tau, kalo melakukan zina, paling ringan hukumannya dicambuk 100 kali dan diasingkan. Yang terberat? Amit-amit! Jangan sampe kita mati konyol gara-gara itu. Dilempari batu 100 kali (rajam) alias sampe mati! Itu aja masih masuk neraka.
Rajam itu sendiri dilakukan dengan terdakwa dibenamkan hingga lehernya, alias kepalanya doang yang nongol. Pelaksanaan biasanya di tempat yang paling sering dilalui orang. Setelahnya, dilempari beberapa orang dengan 100 batu yang langsung ke kepala!
Kembali ke pacaran. Kenapa pacaran bisa dikatakan mendekati zina? Btw, kalian tau lah, kalo biasanya, pacaran itu pegang-pegangan tangan, peluk-pelukan, bahkan sampe ke tingkat yang lebih parah (sensor). Dalam sebuah riwayat hadits disebutkan kalo bersentuhan tangan yang bukan muhrimnya itu setara dengan memegang panasnya api neraka! Sedangkan sentuhan tangan antar pasangan suami istri bisa menggugurkan dosa-dosa kecil! Masya Allah!
So, Valentine itu terlarang buat kita para Muslim dan Muslimah. Bisa dikatakan hukumnya adalah HARAM! Jadi, anggaplah tanggal 14 April itu hanya hari biasa, gak ada yang istimewa, kecuali dia jatuh di hari Minggu.

Komentar

Postingan Populer